BUKITTINGGI - Untuk memotivasi dan memberikan semangat kerja kepada Personil Polres Bukittinggi, maka pada hari Rabu tanggal 2/6/2021, pukul 08.00 Wib bertempat di halaman Mapolres Bukittinggi dilaksanakan upacara pemberian penghargaan kepada personil yang berprestasi dalam pelaksanaan tugas sehari-hari.
Kapolres Bukittinggi Akbp Dody Prawiranegara, SH, SIK, MH, dalam amanatnya menyampaikan kepada seluruh personil bahwa Pimpinan Polri mulai tingkat Mabes Polri, Polda dan Polres akan tetap dan kontiniu dalam memperhatikan personilnya dalam melaksanakan tugas sehari-hari, yang berprestasi akan tetap diberikan reward, dan yang melakukan pelanggaran diberikan punishman.
Maka untuk saat ini kita memberikan penghargaan kepada personil dan Polsek yang berprestasi dalam pelaksanaan tugas selama bulan Mei 2021, maka melalui pemberian penghargaan ini agar menjadi motivasi bagi personil dalam pelaksanaan tugas, dan kepada personil yang saat ini belum dapat reward penghargaan, diharapkan kedepannya agar berlomba-lomba menuai prestasi dalam pelaksanaan tugas sehari-hari, Yang hadir, karena Waka Polres sebagai Ketua dalam Wanjak bersama Kabag Sumda akan tetap memperhatikan setiap saat segala prestasi yang ditorehkan semua personil Polres Bukittinggi dan jajaran.
Selanjutnya Akbp Dody menyampaikan selamat kepada para personil dan Polsek yang mendapat penghargaan, dan tetap pertahankan terlebih kita semua saat ini menghadapi pandemik Covid-19, dan mengajak semua personil untuk tetap dalam melaksanakan tugas dengan semangat dan ikhlas, agar tugas pelayanan, perlindungan dan pengayoman dapat dirasakan masyarakat.
Upacara ini diikuti oleh Wakapolres Bukittinggi Kompol Sukur Hendri Saputra, SIK, Kabag Ops Polres Bukittinggi Kompol Suyatno S. SIK, Kabag Sumda Polres Bukittinggi Kompol Irwan Santoso, Kabag Ren Polres Bukittinggi Kompol Zahari Almi, S.Sos, Para Kasat jajaran Polres Bukittinggi, Para Kapolsek sejajaran Polres Bukittinggi, Perwira Staf Polres Bukittinggi, Ton Sat Lantas Polres Bukittinggi, Ton personil staf Polres Bukittinggi, Ton Sat Intelkam Polres Bukittinggi, Ton Sat Reskrim dan Resnarkoba Polres Bukittinggi, Ton Sat Sabhara Polres Bukittinggi, dan Ton gabungan personil Polsek sejajaran Polres Bukittinggi.
Adapun kategori pemberian penghargaan bulan Mei 2021 kepada personel Polres Bukittinggi yaitu kategori pembuatan meme terbaik, kategori pelaksanaan ops yustisi terbaik dan kategori kinerja Bhabinkamtibmas terbaik, dan yang mendapatkan penghargaan adalah
penghargaan kategori meme himbauan pencegahan Covid - 19, dan himbauan Kamtibmas di wilayah hukum Polres Bukittinggi terbaik sebagai berikut : terbaik I Polsek IV Angkat Candung Polres Bukittinggi dengan jumlah meme sebanyak 18.711 mendapatkan trophy bergilir, sertifikat dan piagam penghargaan, terbaik II Polsek Tilatang Kamang Polres Bukittinggi dengan jumlah meme sebanyak 4.665 mendapatkan piagam penghargaan dan serrifikat, terbaik III Polsek Baso Polres Bukittinggi dengan jumlah meme sebanyak 2.901 mendapatkan piagam penghargaan dan sertifikat.
Kemudian Polsek yang mendapatkan reward / penghargaan kategori kegiatan Ops Yustisi terbanyak yaitu terbaik I Polsek IV Koto Polres Bukittinggi dengan jumlah kegiatan Ops Yustisi sebanyak 1.806.632 kegiatan mendapatkan piagam penghargaan dan uang pembinaan.
Selanjutnya personil yang mendapatkan reward / penghargaan kategori kinerja Bhabinkamtibmas masing-masing terbaik I Bripka Okriadi, S.H, M.H Bhabin Campago Guguk Bulek Kec. Mandiangin Koto Selayan Polsek Kota Bukittinggi dengan jumlah kegiatan sebanyak 5.305 kegiatan mendapatkan piagam penghargaan dan sertifikat, terbaik II Bripka Gusrinaldi, S.H Bhabin Bukit Cangang Kec. Guguk Panjang Polsek Kota Bukittinggi dengan jumlah kegiatan sebanyak 2.681 kegiatan mendapatkan piagam penghargaan dan sertifikat, dan terbaik III Aipda Doni Ultrawan Bhabin Pakan Labuah Kec. ABTB Polsek Kota Bukittinggi dengan jumlah kegiatan sebanyak 2.254 kegiatan mendapatkan piagam penghargaan dan sertifikat.
Kapolres Dody mengajak semua personil untuk saling bekerja sama dan bekerja keras untuk mencapai suatu yang lebih baik, dan maeiboita gandeng tokoh agama dan tokoh masyarakat untuk menghimbau selalu mematuhi protokol kesehatan, juga tetap semangat dan selalu jaga kesehatan, serta laksanakan tugas dengan tulus dan ikhlas semoga Allah mempermudah setiap urusan kita, kemudian tanamkan dalam diri masing-masing personil dalam pelaksanaan tugas 3M (Mau, Mampu dan Maju), demikian Kapolres mengahirinya. (Riyan)